- Bola dunia melambangkan sebagai tempat hidup untuk berjuang, beramal dan berilmu.
- Tugu Monas yang memancarkan sinar bagaikan lidah api, melambangkan bahwa UNDHA AUB Surakarta sebagai lembaga pendidikan tinggi yang mampu mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni sesuai perkembangan jaman dan melestarikan kebudayaan nasional.
- Kapas warna hijau putih dan padi warna kuning melambangkan UNDHA AUB Surakarta sebagai lembaga pendidikan tinggi yang mampu mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni guna mencapai kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat berdasarkan Pancasila.
- Gambar burung hantu sebagai lambang ilmu pengetahuan.
- Tulisan AUB sebagai identitas diri. ”AUB” kepanjangan dari ”Adi Unggul Bhirawa” yang artinya ADI (lebih), UNGGUL (lebih tinggi/menang), BHIRAWA (besar), yang semuanya itu mempunyai makna bahwa UNDHA AUB Surakarta mempunyai kehendak untuk menjadi perguruan tinggi lebih dari perguruan tinggi lain dalam mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni sesuai dengan perkembangan jaman, serta melestarikan kebudayaan nasional yang semuanya berdasarkan Pancasila.
- Warna merah berupa lidah api yang melatarbelakangi Tugu Monas adalah lambang semangat yang tak pernah padam untuk memajukan dan mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni serta mempertahankan identitas bangsa.